Jambi, MA-Menurut Dr.Noviardi Ferzi yang juga merupakan Dosen STIE Jambi, ia mengatakan Budi Setiawan mempunyai sosok yang Humble dan punya daya juang yang tinggi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Budi Setiawan secara personal cukup baik yah, saya lihat pengamatan secara obyektif, dia punya daya juang yang bagus untuk politik, daya juang nya itu tinggi.” ucapanya
“Selain daya juang yang dia punya, gaya komunikasinya yang cukup humble, artinya gaya komunikasi nya soft. Iyah kan, yang ketiga dia memiliki modal politik sebagai ketua Golkar Kota Jambi,” ungkapnya
“Kelemahannya ada, kapasitas dia untuk level kepala daerah itu belum teruji, khususnya kapasitas dia menghadapi pemilu. Pernahkah dia menjadi anggota dewan belum pernah, pernahkah dia nyaleg kan belum pernah , padahal ujian Kepala Daerah itu harusnya seperti itu. Tapi okehlah, hal itu bukan suatu syarat yang mutlak menjadi suatu ukuran.” katanya
“Tapi setidaknya memang Budi Setiawan inikan masih mengalami gejala popularitas, akseptabilitas, penerimaan dan elektabilitas dan relatif terbatas, jadi kalau Budi Setiawan bisa mengoptimalkan jaringan yang ia punya seperti Golkar, Insan-insan olahraga secara sukarela, organisasi pemuda dan paguyuban, saya pikir Budi Setiawan yang wajib kita perhitungkan, modal sosial saya pikir dia punya.(Rasid)