Breaking News !Polsek Jaluko Evakuasi Mayat Mahasiswa Unja Gantung Diri Di Kamar Kost Diduga Depresi BREAKING NEWS : Empat Penumpang Heli Polda Jambi Berhasil Dievkuasi Kapolres Sarolangun Hadiri Upacara Deklarasi Perang Melawan Narkoba Bersama PIB Jambi, Komunitas PIB Bukit Tinggi Kunjungi Wisata di Jambi Kepala BNNP Jambi Buka Kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Pasca Rehabilitasi TA 2022

Home / Daerah / Ekonomi / Jambi

Sabtu, 7 Januari 2023 - 15:19 WIB

Gubernur Jambi resmikan marketplace mitra resmi LKPP RI asli milik anak Jambi

Jambi,MA – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H pada sore hari 6 Januari 2023 meresmikan Partojambe.com sebagai marketplace mitra resmi Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Republik Indonesia (LKPP RI).

Acara grand launching ini bertempat di panggung sisi timur Kantor Gubernur Provinsi Jambi dan dihadiri oleh unsur Forkopimda Provinsi Jambi, Direktur Pengembangan Sistem Katalog LKPP RI Bapak Yulianto Prihhandoyo, S.T., M.T, perwakilan Bupati dan Walikota se-Jambi, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi dan Kabupaten/kota se Provinsi Jambi, serta ratusan tamu undangan yang berlatarbelakang pelaku UMKM Provinsi Jambi.

Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan bahwa UMKM merupakan pilar penting dalam perekonomian Indonesia, tidak terkecuali Provinsi Jambi. UMKM menjadi salah satu sektor yang memberikan kontribusi besar bagi pergerakan roda perekonomian Provinsi Jambi, baik di perkotaan, pedesaan, hingga ke pelosok terpencil. Beliau juga menambahkan, “UMKM merupakan salah satu sektor yang menyerap banyak tenaga kerja, sehingga UMKM menjadi salah satu bagian dari perekonomian daerah dan nasional yang memiliki potensi besar dalam menyejahterakan masyarakat.”

BACA JUGA  Satu Terduga Pelaku Penembakan Warga SAD di Padang Kelapo Ditangkap Polisi

Secara khusus, Gubernur mengapresiasi peran LKPP RI dan Partojambe.com yang telah berhasil merangkul dan membimbing entrepreneur-entrepreneur daerah Provinsi Jambi untuk dapat memperluas jangkauan promosi produk-produknya kepada masyarakat.

Beliau juga berharap agar pelaku usaha lokal Jambi dapat memanfaatkan dan mengoptimalkan platform digital Partojambe.com dalam meluaskan pangsa pasar guna memperkenalkan produk-produknya serta memacu peningkatan improvisasi dan inovasi produk UMKM Jambi.

BACA JUGA  Optimalkan Kinerja Personil, Polres Sarolangun Audit Kinerja Jajarannya

Selanjutnya, Ikhsan Setia Budi selaku Chief Executive Officer Partojambe.com dalam laporannya menyampaikan bahwa ide awal dari terbentuknya Partojambe.com adalah keprihatinannya terhadap pelaku UMKM yang begitu terdampak akan pandemi covid-19 yang lalu. Ikhsan juga menyampaikan bahwa semenjak diterbitkannya SK penunjukan Partojambe.com sebagai mitra toko daring LKPP RI pada April 2022 yang lalu, platform ini sudah merangkul 396 Mitra UMKM Jambi, dan menayangkan 2.693 variasi produk UMKM Jambi yang berbeda dengan membukukan transaksi senilai 15 miliar rupiah.

Tidak hanya itu, Partojambe.com juga telah menjalin kemitraan dengan Bank Syariah Indonesia terkait dengan bantuan pendanaan bagi para UMKM mitra PARTO yang sedang bertransaksi dengan Pemerintah. Lebih lanjut, Partojambe.com juga telah mengintegrasikan pelaporan pajak secara real time dengan server Direktorat Jenderal Pajak untuk mengakomodir PMK No 58/PMK.03/2022.

BACA JUGA  YPJ Camelia Tunjuk Dr.Saidina Usman Alquraisy,M.Phil Sebagai PJ Rektor Unbari Jambi

“Dan yang tidak kalah penting, bahwa PARTO, pada hari ini, tercatat sebagai Mitra Toko Daring LKPP RI peringkat ke-10 tertinggi se-Indonesia”, pungkas Ikhsan.

Rangkaian acara grand launching ini diakhiri dengan sesi talk show dengan materi pengadaan barang/jasa pemerintah secara elektronik yang dipandu oleh Direktur E Katalog LKPP RI, Bapak Yulianto Prihhandoyo, Sekda Provinsi Jambi, Bapak H. Sudirman, SH, MH, dan Kepala Biro UKPBJ Provinsi Jambi, Bapak Novriadi.

(rasid)

Share :

Baca Juga

Daerah

Kapolri di Rakornas Forkopimda: Beri Pendampingan Penggunaan Anggaran ke Pemda Hingga Kawal Inflasi

Daerah

Terkait Situasi Kamtibmas, Ini Penyampaian Kapolsek Jelutung ke Masyarakat

Ekonomi

Bea Cukai Jambi dukung PT CLB eksport madu ke Singapura

Bungo

Polsek Mandiangin Patroli Himbau Kendaraan Batubara Tidak Keluar Mulut Tambang

Jambi

Kepala BNNP Jambi Buka Kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Pasca Rehabilitasi TA 2022

Batanghari

Usai menjalani proses perawatan yang intensif di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono beserta Ajudannya Briptu Additya Muhardi Saputra telah diperkenankan kembali ke rumah pada Minggu, (05/03/2023)

Jambi

Upacara Pemberian Reward dan Punishment Kepada Personel Polri Di Pimpin Kapolres Sarolangun

Daerah

Optimalkan Kinerja Personil, Polres Sarolangun Audit Kinerja Jajarannya