Kasiops Kasrem 042/Gapu Uji Coba Kapal Rigid Inflatable Boat

Ilhamsyah

- Penulis

Selasa, 10 Januari 2023 - 19:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jambi,MA – Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono diwakili Kasiops Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Ibnu Suharmanto. S.E, melaksanakan peninjauan Kapal RIB (Rigid Inflatable Boat) Milik Denbekang II-44-02/Jambi, bertempat di Dermaga Ditpolairud belakang Pasar Angso Duo Kota Jambi, Selasa (10/01/2023)

Setiba di Ditpolairud Polda Jambi, Kasiops Kasrem 042/Gapu beserta rombongan melaksanakan transit terlebih dahulu di ruangan Dir Polairud Lantai II di sambut hangat oleh Wadir Ditpolairud AKBP Helly Harliyanto, S.I.K., M.H, beserta staf.

Setelah Transit, Kasiops Kasrem 042/Gapu beserta rombongan menuju Dermaga Ditpolairud untuk melaksanakan Peninjauan Kapal RIB (Rigid Inflatable Boat) yang sudah siap dan bersandar di Dermaga Ditpolairud Polda Jambi.

Dalam keterangan resmi Penrem 042/Gapu dijelaskan bahwa pelaksanaan uji coba Kapal RIB sebelum kapal tersebut dioperasionalkan yang dilakukan oleh Kasiops adalah petunjuk dari Danrem dikandung maksud untuk mendukung operasional tugas Korem 042/Gapu dan Pemprov Jambi di perairan sungai Batang Hari.

Uji coba ini guna memastikan tidak ada kendala apapun, sehingga kedepan dapat digunakan dengan baik dan maksimal tanpa ada hambatan saat operasional, dimana kapal RIB ini dilengkapi dua mesin dengan kapasitas masing-masing 300 PK.

Kecepatan kapal RIB hingga 40 knot per jam serta dilengkapi dengan peralatan modern seperti perlengakapan komunikasi, navigasi GPS dan alat keselamatan lainnya.

BACA JUGA  TMPLHK Indonesia dan BPN OMIICC Provinsi Jambi adakan Penelitian gabungan di area PKS PT. SMS Tebo

Dandenbekang II-44-02 Jambi Letkol CBA Ingat Bona Jawinson Purba mengatakan Kapal RIB ini merupakan dukungan komando atas untuk mendukung pelaksanaan tugas jajaran Korem 042/Gapu serta Pemprov Jambi.

“Dengan adanya kapal RIB ini, dalam penggunaannya dapat mendukung tugas-tugas yang diemban Denbekang II-44-02 Jambi yang ada di wilayah Korem 042/Gapu,” ucap Letkol Bona

Sementara itu Kasiops Kasrem 042/Gapu menambahkan, “Provinsi Jambi termasuk wilayah perairan, sehingga kapal RIB ini sangat cocok kita gunakan, karena jenis kapal ini memiliki stabilitas yang cukup baik, kapal ini merupakan salah satu armada untuk memperlancar tugas-tugas kita”.

“Kapal ini sangat baik, akan kita gunakan untuk dukungan personal maupun material khususnya logistik dan juga dalam rangka membantu masyarakat, pemerintah serta operasi SAR apabila dibutuhkan,” pungkasnya.

BACA JUGA  Jelang Pilkada Serentak 2024, Kodim 0416/Bute Gelar Apel Pasukan Persiapan Pengamanan

Selanjutnya Kasiops Kasrem 042/Gapu beserta rombongan melaksanakan Patroli di sungai Batang Hari hingga ke hulu sungai menggunakan kapal RIB dengan lancar dan aman.

Uji coba 1 unit kapal RIB, sealin dihadiri oleh Kasiops Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Ibnu Suherman, juga Kasilog Kasrem 042/Gapu Kolonel CZI Yudil Hendro, Wadir Ditpolairud Polda Jambi AKBP Helly Harliyanto, Dandenbekang II-44-02 Jambi Letkol Cba Ingat Bona Jawinson Purba, Wadandenbekang Mayor CBA Sutarmin serta Staf dan Crew Kapal RIB Denbekang II-44-02. (Penrem042gapu)

 

(rasid)

Berita Terkait

Gelar Rapat Koordinasi Pengangkutan Batubara, Pemprov Jambi Tegaskan Komitmen Pengusaha Tambang Laksanakan Ingub no 1 tahun 2024
Wakapolsek Telanaipura Hadiri Rapat Pleno Terbuka Tingkat Kecamatan Telanaipura Kota Jambi
2 Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) Berhasil Ditangkap Unit Reskrim Polsek Jelutung.
Wagub Sani Himbau PKK-J dan Wisnumurti Tetap Jaga Kebersamaan, Terus Berinovasi dan Berkreasi
Kasat Lantas Polresta Jambi Dampingi PJ Walikota Jambi Peraihan Piala WTN dari Menteri Perhubungan RI Atas Sukses Tata Transportasi Publik dan Lalin Perkotaan.
Pasca Terbakarnya Gudang Penimbunan BBM Ilegal , Apakah Akan Menyusul Yang Lainnya ?
Rangkup Pemuda, Cawabup Amin Silaturahim dan Tukar Pikiran Bersama Muda Mudi Desa Teluk Sialang
Modus Pecahkan Kaca Mobil, Satreskrim Polresta Jambi Bekuk Empat Pelaku Perampokan
Berita ini 12 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 14:14 WIB

Wakapolsek Telanaipura Hadiri Rapat Pleno Terbuka Tingkat Kecamatan Telanaipura Kota Jambi

Senin, 9 September 2024 - 18:37 WIB

2 Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) Berhasil Ditangkap Unit Reskrim Polsek Jelutung.

Senin, 9 September 2024 - 16:51 WIB

Kasat Lantas Polresta Jambi Dampingi PJ Walikota Jambi Peraihan Piala WTN dari Menteri Perhubungan RI Atas Sukses Tata Transportasi Publik dan Lalin Perkotaan.

Minggu, 8 September 2024 - 18:43 WIB

Rangkup Pemuda, Cawabup Amin Silaturahim dan Tukar Pikiran Bersama Muda Mudi Desa Teluk Sialang

Minggu, 8 September 2024 - 14:39 WIB

Modus Pecahkan Kaca Mobil, Satreskrim Polresta Jambi Bekuk Empat Pelaku Perampokan

Minggu, 8 September 2024 - 14:33 WIB

Polresta Jambi Hadiri Pelaksanaan Audit Kinerja Itwasum Polri T.A. 2024.

Selasa, 3 September 2024 - 20:05 WIB

Kapolresta Jambi Dampingi Kapolda Jambi Sambut Kedatangan Wakalemdiklat Polri Di VIP Room Bandara STS Provinsi Jambi.

Senin, 2 September 2024 - 21:21 WIB

Kapolresta Jambi Menghadiri Pembukaan Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasum Polri Tahap II T.A. 2024.

Berita Terbaru