Peresmian Kampung Keluarga Berkualitas Dan Launching Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) Desa Tanjung Tayas Kecamatan Tungkal Ulu Kab Tanjabbar Berjalan Sukses

Ilhamsyah

- Penulis

Jumat, 9 Juni 2023 - 07:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjabbar,MA-Camat Tungkal Ulu Nandaliza,SKM,MM meresmikan Kampung Keluarga Berkualitas dan Launching Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) di desa Tanjung Tayas Kecamatan Tungkal Ulu Kabupaten Tanjung Jabung Barat tepatnya di Aula kantor Kades Tanjung Tayas.Kamis (08/06/2023).

 

Pada kesempatan tersebut Camat Tungkal Ulu Nandaliza,SKM.MM mengatakan pada hari kita melaksanakan dua acara sekaligus, pertama peresmian Kampung Keluarga Berkualitas kedua Launching Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT),dan beliau menerangkan perbedaan Kampung KB yang telah lalu dengan yang sekarang.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah kita ucapkan kepada Allah SWT pada hari ini kita dapat melaksanakan peresmian Kampung Keluarga Berkualitas dan Launching Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT), perlu diketahui oleh masyarakat sekalian bahwa ada perbedaan antara Kampung KB yang lama dengan yang sekarang lebih ditekankan untuk mengentaskan Stunting dan lebih kompleks untuk kesehatan dan kesejahteraan masyarakat,”terang Camat Nanda.

 

Camat Nanda menambahkan pentingnya kerjasama pihak terkait dan masyarakat untuk melaksanakan kegiatan tersebut.

BACA JUGA  Muhammadiyah dan LDII Tegaskan Umat Jangan Berpecah Karena Tahun Politik.11/01/23

“Dalam melaksanakan program Pemerintah ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak kita gunakan sistem keroyokan, artinya baik itu dari pihak Kepala Puskesmas ,Kepala Desa termasuk aparaturnya , Kapolsek,Danramil,ibu-ibu PKK/Pokja-Pokja,Para Kader dan seluruh masyarakat saling bantu membantu untuk terwujudnya program ini yang tujuannya adalah untuk mencapai kesejahteraan dan kesehatan masyarakat,”Pungkas Camat Nandaliza.

 

Kades desa Tanjung Tayas Suratman,S.Pd mengatakan terima kasih atas kehadiran Camat,Danramil,Kapolsek,Kapuskesmas beserta aparat dan tamu undangan lainnya dan permintaan maaf apabila dalam penyambutan, mengenai tempat, hidangan yang kurang atau tidak sesuai selera merupakan kekurangan untuk disempurnakan lagi pada masa yang akan datang.

 

“Kami atas nama seluruh masyarakat desa Tanjung Tayas mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kehadiran bapak-bapak, ibu-ibu dari Kecamatan,Kapolsek, Danramil, Puskesmas serta tamu undangan lainnya yang sudi menginjakkan kakinya ke kantor desa kami ini dan juga kami mohon maaf yang sebesar besarnya yang mana apabila ada hal yang kurang patut seperti penyambutan atau tempat yang kurang layak apakah hidangan yang kurang lengkap kami mohon maaf,”ungkap Kades Suratman.

BACA JUGA  Atasi Kondisi Tanah Pemakaman Sempit, Pemerintah Tanjab Barat Sediakan TPU Seluas Dua Hektar

 

Kepala Puskesmas Tungkal Ulu ibu Cerly Scorpio pada kesempatan acara tersebut melihat masih banyaknya ibu-ibu hamil,ibu-ibu yang menyusui balita serta anak – anak balita yang masih kecil dan masa pertumbuhan menghimbau agar rajin croscek kandungan ke Puskesmas,rajin mengikuti posyandu dan tak kalah pentingnya hari ini untuk mengikuti dan menyimak arahan yang disampaikan pada kegiatan ini agar nanti faham dan mengerti dan dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya.

 

“Dengan banyaknya ibu-ibu yang masih hamil, ibu-ibu yang menyusui bayi serta ibu-ibu yang mengasuh balita maka kami menghimbau agar rajin untuk kroscek kesehatan ibu hamil dan rajin ke Posyandu bagi ibu yang menyusui dan mengasuh balita supaya program pemerintah terlaksana dengan baik dan terkontrol baik kesehatan maupun mengatasi masalah Stunting dan kami berharap tidak kalah pentingnya acara hari ini adalah agar ibu-ibu menyimak dengan baik apa-apa yang akan disampaikan oleh pemateri sehingga faham dan mengerti dan dapat mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari,”pungkasnya.

BACA JUGA  Kabag Ops Polresta Jambi Mengadiri Rapat Giat Hari Krida Pertanian

 

Kapolsek Tungkal Ulu Iptu Ivan Rifa’i,S.Sos.I,M.Pd mengatakan program Kampung Keluarga Berkualitas ini sangat luar biasa hal itu dapat dilihat dari dukungan pemerintah dan dana yang diambil dari salah satunya dari dana desa.

“Program Kampung Keluarga Berkualitas ini sangat luar biasa karena kalau kita lihat dari mulai bapak Jokowi kemudian BKKBN dan langsung ke Puskesmas kemudian ke kader-kader langsung ke masyarakat yang bersangkutan ini tidak main – main kemudian biayanya diambil salahsatunya dari dana desa,jadi marilah kita bersama-sama dari semua pihak untuk bekerjasama mensukseskan program yang baik ini, dan kami dari pihak kepolisian turut mendukung,”ungkap Kapolsek.

 

Acara ini dihadiri Camat Tungkal Ulu, Kapolsek Tungkal Ulu, Danramil Tungkal Ulu,Kepala Puskesmas Tungkal Ulu,Kades Tanjung Tayas,Kasi/Kaur Kecamatan/desa, Kader-kader dan masyarakat peserta.(Azman)

Berita Terkait

Wabup Hairan Hadiri Sosialisasi Perizinan Air Tanah Berbasis OSS-RBA
Mukti Sa’id, SE, ME, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jambi ditunjuk Jadi Pj Bupati Merangin
Polda Jambi melalui Kasubdit Jatanras Kompol Aulia Nasution melaksanakan konferensi pers terkait tindak pidana pencurian handphone milik pelajar oleh oknum ASN Disperindag kota Jambi
LMPP Minta Penyelenggaraan Dana Hibah dan Bantuan Sosial di Kabupaten Muaro Jambi Ditinjau Ulang
Syukuran HUT ke-45 FKPPI Jambi Meriah dan Dihadiri Kasrem 042/Gapu
Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono silaturahmi bersama PW PARMUSI Jambi
DPW FRN Provinsi Jambi Mulai Jalin Silaturahmi dan Sampaikan Visi dan Misi Siap Kawal Pemilu 2024 dan Ciptakan Situasi Kamtibmas
Dihadapan Siswa-siswi Sekolah Dasar, Polres Tanjab Barat dan Pemkab Lakukan Sosialisasi Sejak Dini Bahaya Narkoba
Berita ini 42 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 22 September 2023 - 16:50 WIB

Wabup Hairan Hadiri Sosialisasi Perizinan Air Tanah Berbasis OSS-RBA

Jumat, 22 September 2023 - 16:45 WIB

Mukti Sa’id, SE, ME, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jambi ditunjuk Jadi Pj Bupati Merangin

Kamis, 21 September 2023 - 15:48 WIB

Polda Jambi melalui Kasubdit Jatanras Kompol Aulia Nasution melaksanakan konferensi pers terkait tindak pidana pencurian handphone milik pelajar oleh oknum ASN Disperindag kota Jambi

Rabu, 20 September 2023 - 22:52 WIB

LMPP Minta Penyelenggaraan Dana Hibah dan Bantuan Sosial di Kabupaten Muaro Jambi Ditinjau Ulang

Rabu, 20 September 2023 - 11:00 WIB

Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono silaturahmi bersama PW PARMUSI Jambi

Rabu, 20 September 2023 - 07:53 WIB

DPW FRN Provinsi Jambi Mulai Jalin Silaturahmi dan Sampaikan Visi dan Misi Siap Kawal Pemilu 2024 dan Ciptakan Situasi Kamtibmas

Selasa, 19 September 2023 - 14:48 WIB

Hasil Operasi Zebra 2023 Polresta Jambi Terdapat 1.352 Pelanggaran

Selasa, 19 September 2023 - 10:14 WIB

Bocah 15 Tahun Tenggelam saat Mandi Berenang di Sungai Batang Tebo

Berita Terbaru