SEKDA MUARO JAMBI SAMPAIKAN AGAR KOMUNIKASI ANTARA KEPALA DESA DAN BPD LEBIH DITINGKATKAN LAGI

Ilhamsyah

- Penulis

Senin, 3 April 2023 - 21:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Muaro Jambi,MA-Ketua Panitia Pelaksana Purwanto Dalam sambutannya menyampaikan peserta yang hadir dalam kegiatan ini sebanyak 57 orang yang terdiri dari Kepala Desa, Sekdes dan Ketua BPD di Kecamatan Jambi Luar Kota.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Kapasitas Aparatur Desa dalam memahami aturan yang berlaku di Pemerintah desa serta lebih memahami pengelolaan keuangan desa,” sebut Purwanto.

Lanjutnya, narasumber yang didatangkan dalam kegiatan ini adalah, Kabag Hukum Setda Muaro Jambi, Kepala Kejari Muaro Jambi, Kepala Inspektorat, serta Dinas PMD Muaro Jambi.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolsek Jambi Luar Kota AKP Rodi Hambali dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada panitia yang telah berkenan mengundang pihak kepolisian dalam kegiatan ini.

BACA JUGA  Kepolisian Daerah Jambi menyiapkan personel untuk pengamanan pada saat rangkaian ibadah Jumat Agung

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para kades yang telah menggalakkan Pos Ronda demi meningkatkan kecanggihan umum serta keamanan di desa masing-masing. Semoga gangguan Kamtibmas dapat teratasi,” ucapnya.

Camat Jambi Luar Kota menyampaikan agar para seluruh peserta agar mengikuti kegiatan pelatihan dari awal hingga kegiatan berakhir.

“Kegiatan ini sangat penting menambah ilmu pengetahuan. Jadi saya meminta semua peserta dapat mengikuti kegiatan ini hingga selesai,” sebutnya.

Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono dalam sambutannya menyampaikan agar komunikasi antara Kepala Desa dan BPD lebih ditingkatkan.

BACA JUGA  Brimob Polda Jambi mendampingi langsung kegiatan silaturahmi kebangsaan yang mempertemukan Suku Dayak dari Kalimantan dan Suku Anak Dalam dari Jambi.

“Roda pemerintahan di Desa itu harus dijalankan secara bersama sama sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing. Saya berharap dengan kegiatan ini terjalin silaturahmi antara Pemdes dna BPD dalam membangun desa,” ujarnya.

Sekda Muaro Jambi juga menyampaikan pesan Pj Bupati agar Pemdes dan BPD dapat memahami peran dan fungsinya masing-masing serta membuka komunikasi dengan semua pihak.

“Pahami regulasi yang ada sehingga resiko administrasi dapat terhindarkan. Tadi kita juga sudah MoU dengan Kejaksaan terkait dengan Aplikasi Jaga Desa, itu semua untuk membentengi diri kita. Tentu akan membuat kita nyaman bekerja di kemudian hari,” sebutnya.

BACA JUGA  Alharis Satpol PP Damkar Satlinmas Harus Tingkatkan Kesiap Siagaan.

Usai menyampaikan sambutan, Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono membuka secara resmi kegiatan Pelatihan Bersama Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa Se-kecamatan Jambi Luar Kota.

“Dengan mengucapkan Bismillah Pelatihan Bersama Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dengan resmi saya buka,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Sekda Muaro Jambi, Budhi Hartono, Kapolsek Jaluko AKP Rodi hambali, Asisten I / Staf Ahli Sukisno, Sekretaris Dinas PMD Asrizal dan Peserta pelatihan dalam wilayah Kecamatan Jambi Luar Kota. (Ags)

Berita Terkait

Wakapolda Jambi Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan OPS Mantap Brata Polres Tanjabtim
Polresta Jambi Gelar Apel Kesiapan Pasukan dan Sarpras OPS Mantap Brata 2023/2024 Polresta Jambi
Polda Jambi melalui Ditresnakoba melaksanakan konferensi pers terkait penangkapan kurir Narkoba asal Aceh,
*Kadivpas Jambi Dampingi Wakil Gubernur Tutup Rehabilitasi di Lapas Narkotika Muara Sabak*
Klarifikasi Wakil Bupati Tanjab Barat Soal Pemeriksaan Polda Jambi
Polsek Bahar Selatan Berhasil Amankan Pemain Minyak Ilegal di Bukit Subur
Update Jumlah Pelamar CPNS & PPPK 2023 di Portal SSCASN
Nomor Urut Bakal Calon Rektor UNJA 2024-2028 Resmi Ditetapkan
Berita ini 10 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 4 Oktober 2023 - 15:08 WIB

Polresta Jambi Gelar Apel Kesiapan Pasukan dan Sarpras OPS Mantap Brata 2023/2024 Polresta Jambi

Selasa, 3 Oktober 2023 - 12:05 WIB

Satlantas Polresta Jambi Peduli Kesehatan Bagi-Bagi Masker Kepada Pengendara Roda Dua

Selasa, 3 Oktober 2023 - 11:49 WIB

Polda Jambi melalui Ditresnakoba melaksanakan konferensi pers terkait penangkapan kurir Narkoba asal Aceh,

Sabtu, 30 September 2023 - 14:40 WIB

Budi harjo memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPRD Kota Jambi.

Sabtu, 30 September 2023 - 12:39 WIB

UNJA Buka 233 Formasi CPNS & PPPK Lulusan S3, S2, S1 dan DIII, Cek Formasi yang Dibutuhkan

Sabtu, 30 September 2023 - 12:30 WIB

Nomor Urut Bakal Calon Rektor UNJA 2024-2028 Resmi Ditetapkan

Kamis, 28 September 2023 - 07:25 WIB

Unit Pemberantasan Pungutan (UPP) Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Provinsi Jambi melakukan sidak ke beberapa instansi layanan publik di Kota Jambi

Rabu, 27 September 2023 - 11:47 WIB

Walikota jambi resmikan sekretariat Mpc pp kota jambi.

Berita Terbaru