*Dandim 0415/Jambi, Hadiri Upacara Hari Juang Kartika Ke – 78*

Ilhamsyah

- Penulis

Jumat, 15 Desember 2023 - 15:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAMBI,MA – Komandan Kodim 0415/Jambi Letkol Arm Eko Pristiono, S.H., M.I.Pol menghadiri kegiatan upacara Hari Juang Kartika (HJK) di lapangan Korem 042/Gapu Jl. Urip Sumoharjo Kel. Sungai Putri Kec. Danau Sipin kota Jambi, Jum’at (15/12/2023).

Pada upacara peringatan Hari Juang Kartika ke-78 kali ini, bertindak sebagai inspektur upacara yakni Kasrem 042/Gapu Kolonel inf Edi Basuki dan Komandan upacara dipercayakan kepada Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf Marlianus passae.

Seperti kita ketahui bersama bahwa Hari Juang Kartika merupakan salah satu hari peringatan yang penting bagi Tentara Nasional Indonesia (TNI). Peringatannya dilakukan setiap tanggal 15 Desember setiap tahunnya.

Peringatan HJK adalah untuk mengenang pertempuran yang sangat heroik dalam merebut kota Ambarawa oleh para pahlawan pejuang kemerdekaan yang berlangsung selama 3 hari 4 malam dari tanggal 12 hingga 15 Desember 1945 silam.

Oleh sebab itu Hari Juang Kartika merupakan momentum untuk mengenang perjuangan para pahlawan pejuang kemerdekaan sebagai cikal bakal prajurit TNI yang telah berkorban demi keutuhan dan kedaulatan negara Indonesia.

BACA JUGA  Sekda Sudirman : FLS2N-PDBK Wadah Beraktivitas Dan Ruang Aktualisasi Diri Bagi Para Anak Didik

Bersama unsur Perwira, Danramil jajaran dan prajurit Kodim, Dandim 0415/Jambi mengajak untuk mengikuti kegiatan upacara dengan serius, bertanggung jawab dan khidmat.

Dandim menjelaskan bahwasanya peringatan Hari Juang Kartika merupakan momen penting untuk menghormati dan merayakan dedikasi, pengorbanan serta pengabdian para pendahulu dan para prajurit TNI AD yang telah berjuang menjaga kedaulatan dan keselamatan negara.

“Hari Juang Kartika juga menjadi momentum untuk mengenang para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.” ujar Dandim.

BACA JUGA  SMSI kabupaten Bungo Silaturahmi dengan Ketua Dewan Penasehat

Pada peringatan Hari Juang Kartika ke-78 tahun 2023 di lapangan Korem 042/Gapu kali ini berjalan dengan tertib dan khidmat. Selain diikuti oleh kelompok barisan Pamen dan Pama, upacara juga diikuti oleh kelompok barisan bersenjata, PNS Korem 042/Gapu, Shabara, Brimob dan Polairud, Basarnas, Dishub, Satpol PP, PMI dan kelompok barisan dari BPBD kota Jambi.

 

 

(Red Ilham)

Berita Terkait

Sekda Sudirman: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup
DPW PW Fast Respon Provinsi Jambi Apresiasi Humas Polresta Jambi Berikan Plakat Piagam Penghargaan.
Plt. Karojianbang Lemdiklat Polri Pimpin Pengkajian dan Evaluasi Hasil Diklat Polri T.A. 2024 Di Polresta Jambi.
Jaksa Akan Jadi Irup Peringatan Hardiknas Serentak Di Provinsi Jambi
Petani Pertanyakan Kasus Laporan Dugaan Penyerobotan Lahan oleh Koperasi BAM
Wagub Sani: Pemuda Muhammadiyah Harus Peka Terhadap Perkembangan Zaman
Gubernur Al Haris: Cinta Tanah Air Sebagian Dari Iman
Ridwan Seorang Warga Rt 25 mendalo Darat Tewas Di Tikam Dengan Orang Tak dikenal.
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 06:15 WIB

Bentuk Sinergisitas TNI-Polri, Satbrimob Polda Jambi Lakukan Bakti Sosial Bersama Kompi Senapan B Yonif Raider 142/KJ

Rabu, 3 April 2024 - 10:58 WIB

Berkah Ramadhan, Kasus Penganiayaan Di Tebo Dihentikan melalui RJ

Sabtu, 30 Maret 2024 - 21:09 WIB

Tim Sultan Satreskrim Polres Tebo Tangkap Empat Pelaku Penambangan Emas Tanpa Izin

Selasa, 26 Maret 2024 - 18:48 WIB

Berbagi di Bulan Ramadhan, Satreskrim Polres Tebo Bagikan Ratusan Takjil ke Pengendara dan Masyarakat

Senin, 25 Desember 2023 - 19:21 WIB

Peduli Petugas PAM Nataru, Dandim 0416/Bute Bersama Forkopimda Kabupaten Tebo Berikan Bingkisan

Senin, 25 Desember 2023 - 19:16 WIB

Pastikan Natal Aman dan Nyaman Dandim 0416/Bute bersama Forkopimda Kunjungi Sejumlah Gereja

Jumat, 8 Desember 2023 - 16:54 WIB

Sambut HUT Kodam II Sriwijaya, Kodim 0416 Bute Bersama Forkopimda Lakukan Penanaman Pohon Untuk Masyarakat

Jumat, 11 Agustus 2023 - 09:32 WIB

PRAJURIT KOMPI SENAPAN B YONIF 142/KJ MELATIH PASKIBRA KABUPATEN TEBO

Berita Terbaru