*Dandim 0415/Jambi Berikan Pengarahan kepada Anggota Persit KCK Cabang XXIII Kodim 0415/Jambi.*

Ilhamsyah

- Penulis

Selasa, 19 Desember 2023 - 13:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAMBI,MA – Komandan Kodim 0415/Jambi Letkol Arm Eko Pristiono, S.H., M.I.Pol beserta Ketua Persit KCK cabang XXIII Kodim 0415/Jambi Ny. Maya Pristiono, memberikan pengarahan kepada anggota Persit KCK cabang XXIII Kodim 0415/Jambi di aula serbaguna Makodim 0415/Jambi, Selasa (19/12/2023).

Kegiatan rutin tersebut diselenggarakan guna menghidupkan kembali tali silaturahmi antar anggota persit sekaligus memberikan pengarahan sebagai bekal dalam bertindak sebagai pendamping suaminya, personil prajurit Kodim 0415/Jambi.

Sebelum pengarahan dilakukan, kegiatan penyegaran berupa senam dilakukan dilapangan apel agar kebugaran tetap terjaga meski tidak sedikit aktivitas yang dilakukan selama mendampingi tugas-tugas suami.

Rasa syukur dan ungkapan terimakasih atas kesehatan dan kehadiran anggota persit terlontar dari Dandim. Ungkapan tersebut dilakukan sebagai pembuka sebelum memberikan pengarahan.

Demikian juga ajakan untuk selalu menjaga silaturahmi serta menjalin kekompakan antar anggota persit, terus digaungkan oleh Dandim.

“Jaga terus jalinan silaturahmi sebagai keluarga besar Kodim 0415/Jambi, teruslah bersyukur atas apa yang diterima serta saling mendoakan keluarga kita semua mendapatkan barokahnya, dikabulkan doa kita semua dan tercapai apa yang dicita-citakannya.” ujar Dandim.

BACA JUGA  Suapan Sinergitas TNI -Polri , Kapolsek Danau Teluk Suapi Babinkamtibmas Rangka HUT TNI Ke 78.

Ditambahkan oleh Dandim, tujuan dikumpulkannya anggota persit yang tidak kalah pentingnya adalah tentang netralitas. Memasuki tahun politik, sebagai seorang istri dari Prajurit harus selalu mengingatkan suaminya masing-masing untuk menjaga “netralitas” TNI pedomani ketentuan. Berat sanksi yang akan diterima jika dilanggar, tegas Dandim.

Hal senada juga disampaikan oleh Ny. Maya Pristiono yang lebih menyoroti tentang peran persit dalam mendampingi tugas-tugas suaminya, baik tugas sebagai prajurit TNI maupun tugas sebagai kepala keluarga. Penghargaan dan kontrol istri sangat penting terhadap kedisiplinan dan masa depan suaminya.

BACA JUGA  *Dandim 0415/Jambi Bersama Forkopimda kota Jambi Lakukan Pengecekan Stok Ketersediaan Beras Jelang Ramadhan.*

Dicontohkan, salah satunya tentang bijak menggunakan medsos, sebagai salah satu upaya agar sang suami selamat dari sanksi yang bakal diberikan. “Dorong para suaminya untuk menjaga netralitas, jangan sampai tergoda dengan ajakan teman/kerabat/keluarga untuk mempengaruhi bertindak tidak Netral, pinta Ny. Maya.

Baik Dandim maupun Ny. Maya sepakat meminta kepada seluruh anggota persit KCK cabang XXIII Kodim 0415/Jambi untuk menghindari polemik-polemik yang bisa mempengaruhi hubungan, serta budayakan untuk selalu berpikiran maju dan positif, tutupnya.

 

(Red ilham)

Berita Terkait

Jaksa Akan Jadi Irup Peringatan Hardiknas Serentak Di Provinsi Jambi
Petani Pertanyakan Kasus Laporan Dugaan Penyerobotan Lahan oleh Koperasi BAM
Wagub Sani: Pemuda Muhammadiyah Harus Peka Terhadap Perkembangan Zaman
Gubernur Al Haris: Cinta Tanah Air Sebagian Dari Iman
Ridwan Seorang Warga Rt 25 mendalo Darat Tewas Di Tikam Dengan Orang Tak dikenal.
Ini Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur serta Perwira saat Jadi Pembina Upacara di SMA dan SMK
Gubernur Al Haris: Sekoja Adalah Kota Santri
Ketua DPW partai Nasdem Provinsi Jambi Dr. H. Syarif Fasha Hadiri halal bihalal posko H.A.Rahman Center Tahun 2024
Berita ini 8 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:12 WIB

Jaksa Akan Jadi Irup Peringatan Hardiknas Serentak Di Provinsi Jambi

Rabu, 1 Mei 2024 - 14:04 WIB

Petani Pertanyakan Kasus Laporan Dugaan Penyerobotan Lahan oleh Koperasi BAM

Selasa, 30 April 2024 - 18:48 WIB

Wagub Sani: Pemuda Muhammadiyah Harus Peka Terhadap Perkembangan Zaman

Selasa, 30 April 2024 - 18:43 WIB

Gubernur Al Haris: Cinta Tanah Air Sebagian Dari Iman

Senin, 29 April 2024 - 10:38 WIB

Ini Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur serta Perwira saat Jadi Pembina Upacara di SMA dan SMK

Minggu, 28 April 2024 - 19:52 WIB

Gubernur Al Haris: Sekoja Adalah Kota Santri

Minggu, 28 April 2024 - 19:43 WIB

Ketua DPW partai Nasdem Provinsi Jambi Dr. H. Syarif Fasha Hadiri halal bihalal posko H.A.Rahman Center Tahun 2024

Minggu, 28 April 2024 - 19:26 WIB

Kapolsek Kota Baru Pimpin Razia Pekat.

Berita Terbaru

Jambi

Gubernur Al Haris: Cinta Tanah Air Sebagian Dari Iman

Selasa, 30 Apr 2024 - 18:43 WIB