GUBERNUR Al HARIS TERIMA LHP ATAS LKPD PROVINSI JAMBI TAHUN ANGGARAN 2022

Editor - Ilhamsyah

Rabu, 24 Mei 2023 - 08:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jambi,MA-(Diskominfo Provinsi Jambi)  –  Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H., menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Provinsi Jambi dalam agenda penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Provinsi Jambi tahun anggaran 2022, bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jambi, Selasa (23/05/2023).

Rapat paripurna ini selain dihadiri oleh Gubernur Jambi Al Haris, juga turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Jambi H. Abdullah Sani, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto serta diikuti oleh Auditor Utama Keuangan Negara V BPK RI Slamet Kurniawan, M.Sc., Ak., CSFA, CPA, CFrA, ERMCP dan Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Provinsi Jambi Rio Tirta S.E., M.Acc., CFA serta juga diikuti oleh Anggota DPRD Provinsi Jambi lainnya.

BACA JUGA  BNNP Jambi Musnahkan Barang Bukti Narkotika Selama Tiga Bulan Terakhir 2024

Pada kesempatan ini, Gubernur Jambi Al Haris menyampaikan rasa syukurnya atas pelaksanaan pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Provinsi Jambi (LKPD) tahun anggaran 2022 yang telah selesai diaudit oleh BPK RI Perwakilan Jambi dan telah dilakukan penyerahan hasilnya pada hari ini.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gubernur Al Haris juga menyampaikan rasa terimakasih kepada Kepala BPK RI Perwakilan Jambi beserta Tim Auditor yang telah melakukan pemeriksaan tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris mengatakan bahwa pemeriksaan keuangan atas laporan keuangan ini dilakukan untuk memberikan keyakinan terhadap penyusunan dan penyajian Laporan Keuangan secara wajar sesuai dengan prinsip akuntasi yang ditetapkan dalam standar akuntasi pemerintahan, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku dan efektivitas Sistem Pengedalian Intern Pemerintah (SPIP).

BACA JUGA  *Udara sudah Tak Sehat, Dinkes bersama SMSI Muaro Jambi Bagikan Masker Gratis

Selain itu, rasa terimakasih juga disampaikan oleh Gubernur Jambi Al Haris kepada Badan Pemeriksa Keuangan RI yang telah melakukan audit atas LKP Provinsi Jambi dan memberikan predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang ke 11 (sebelas) kalinya. Gubernur Jambi Al Haris juga memberikan tanggapannya untuk beberapa kelemahan yang diungkapkan dalam laporan tersebut, untuk itu dirinya menugaskan kepada Inspektur Provinsi Jambi untuk segera berkoordinasi kepada Perangkat Daerah yang terkait untuk menindak lanjuti seluruh rekomendasi yang telah disampaikan oleh BPK RI Perwakilan Jambi.

“Oleh karena itu mari kita maknai hasil pemeriksaan yang dilakukan ini sebagai suatu bentuk evaluasi atas tata kelola keuangan dan pemerintahan yang baik, bersih dan benar. Terima kasih kami sampaikan kepada pejabat Pemeriksa Keuangan Indonesia yang telah melakuakan audit atas laporan keuangan di Provinsi Jambi,” ucap Gubernur Al Haris.

BACA JUGA  Alharis Ajak Masyarakat Rawat Jalan

Gubernur Jambi Al Haris juga meminta agar perkembangan tindak lanjut dan identifikasi atas temuan tersebut agar segara disampaikan secara berkala karena dinilai penting manfaatnya untuk efektivitas penyelesaian tindak lanjut hasil pemeriksaan.

“Saya meminta agar setiap perkembangan tindak lanjut dan identitas atas temuan tersebut segera disampaikan secara berkala kepada saya, karena hal ini saya rasa penting sekali manfaatnya dan dapat kita peroleh untuk efektivitas penyelesaian tindak lanjut hasil pemeriksaan,” pungkas Gubernur Al Haris.

 

 

(Red Ilham)

Berita Terkait

Wabup H A Khafidh Pimpin Senam Jumat Sehat di Tugu Pedang
Persatuan Wartawan Fast Respon Jambi Apresiasi Dirpolairud Polda Jambi Selalu Bersinergi Dengan Media
PW Fast Respon Minta Tutup Tambang Emas Ilegal Danau Embat Serta Tangkap Genjer dan Premannya
Preman Ancam Wartawan Pasca Pemberitaan Tutup Tambang Emas Ilegal Danau Embat , Ketua DPW PW Fast Repson Jambi : Tangkap Premanisme dan Koordinator Nya
Tak Sekadar Ibadah, Mutia Sari Jadikan Kurban Momen Berbagi dan Mengabdi
TMMD Ke-124 Kodim 0419/Tanjab Resmi Ditutup, Pangdam II/Sriwijaya: Wujud Nyata Sinergi TNI dan Rakyat.
Desa Sekar Mengkuang Bangun Taman untuk Fasilitasi Kegiatan Positif Masyarakat
Ketua DPW PW Fast Respon Provinsi Jambi Apresiasi Komitmen Polda Jambi Berantas Narkoba ” Jangan Kasih Ruang “
Berita ini 14 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 12 Juni 2025 - 19:38 WIB

Persatuan Wartawan Fast Respon Jambi Apresiasi Dirpolairud Polda Jambi Selalu Bersinergi Dengan Media

Selasa, 10 Juni 2025 - 17:16 WIB

Preman Ancam Wartawan Pasca Pemberitaan Tutup Tambang Emas Ilegal Danau Embat , Ketua DPW PW Fast Repson Jambi : Tangkap Premanisme dan Koordinator Nya

Senin, 9 Juni 2025 - 17:00 WIB

Persatuan Wartawan Fast Respon Minta Bareskrim Polri Tutup Aktifitas Tambang Ilegal Emas Danau Embat Batanghari Jika Polda Jambi Tak Mampu Tutup

Minggu, 1 Juni 2025 - 18:26 WIB

DPW PW Fast Repson Provinsi Jambi dan BAKUM LBH PHASIVIC Kecam Dugaan Penolakan Pasien Luka Bakar Oleh RS Mitra

Jumat, 30 Mei 2025 - 09:04 WIB

Ketua DPW PW Fast Respon Provinsi Jambi Apresiasi Komitmen Polda Jambi Berantas Narkoba ” Jangan Kasih Ruang “

Rabu, 28 Mei 2025 - 20:57 WIB

Ini pengakuan mantan pasien, erni Medika memberikan palayan standar Sop

Rabu, 28 Mei 2025 - 06:26 WIB

Kuasa hukum mengklarifikasinya tentang pemberitaan menyudut kan rumah sakit Erni Medika

Selasa, 27 Mei 2025 - 18:52 WIB

Berhasil Ciptakan Situasi Kamtibmas PW Fast Respon Provinsi Jambi Apresiasi Kapolres Muaro Jambi

Berita Terbaru

Daerah

Wabup H A Khafidh Pimpin Senam Jumat Sehat di Tugu Pedang

Jumat, 13 Jun 2025 - 11:42 WIB