WAGUB SANI : BULAN RAMADHAN MOMENTUM TINGKATKAN KEPEDULIAN KEPADA SESAMA

Ilhamsyah

- Penulis

Minggu, 2 April 2023 - 03:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tebo,MA- ( Diskominfo Provinsi Jambi) – Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I., mengatakan Bulan suci Ramadhan adalah momentum dalam meningkatkan kepedulian kepada sesama masyarakat. Hal ini disampaikan Wagub pada SAFARI RAMDHAN PEMERINTAH PROVINSI JAMBI DI KABUPATEN TEBO, bertempat di Masjid Agung Nurul Huda Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Sabtu (01/04/2023).

“Alhamdulillah pada kesempatan ini kita melaksanakan Safari Ramadhan di Rimbo Bujang ini tepatnya di Masjid Agung Nurul Huda. Saya melihat ini merupakan momentum kita untuk meningkatkan kepedulian kepada sesama. Seperti pada saat ini kita menyalurkan bantuan sosial dari BAZNAS berupa sembako, dana santunan dan lain sebagainya,” ujar Wagub Sani.

BACA JUGA  Deni Alpian Pimpin Partai Golkar Kecamatan Alam Barajo Periode 2022-2026

Wagub Sani menuturkan, bulan ramadhan merupakan bulan dimana belajar untuk berempati dan menumbuhkan solidaritas kepada sesama. Kemudian juga ibadah puasa mengajarkan untuk menumbuhkan jiwa sosial dan mengajarkan untuk peduli kepada kaum dhuafa.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan menahan lapar, kita belajar mengerti kesulitan orang-orang yang sering kelaparan karena kurang mampu. Untuk itu, marilah kita tingkatkan rasa saling peduli sesama dan saling berbagi,” tutur Wagub Sani.

BACA JUGA  Gubernur Jambi Al Haris pada Acara Pelepasan melepas 2 pelajar Jambi untuk Mengikuti Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di Istana Negara

Lebih lanjut Wagub Sani mengatakan, Safari Ramadhan dilaksanakan untuk membangun silaturahmi dan kebersamaan antara Pemerintah Provinsi Jambi dengan Pemerintah Kabupaten Tebo dan masyarakat supaya terjalin komunikasi dengan baik, sehingga program pemerintah bisa tersampaikan secara langsung.

Pada kesempatan ini, Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani menyerahkan bantuan berupa dana Santunan Anak Yatim dari BAZNAS Provinsi Jambi kepada 100 anak yatim di Kabupaten Tebo, menyerahkan bantuan 100 paket sembako kepada masyarakat yang berhak menerima, menyerahkan bantuan Al-Qur’an sebanyak 40 unit dan menyerahkan bantuan dana CSR Bank 9 Jambi kepada pengurus masjid.
Sementara itu, Penjabat Bupati Tebo H. Aspan menuturkan, Pemerintah Kabupaten Tebo telah melakukan safari ramadhan diberbagai kecamatan dan desa diwilayah Kabupaten Tebo. Selain itu Pemkab Tebo juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat dan bantuan dana CSR Bank 9 Jambi untuk Masjid dan Musholla.

BACA JUGA  Ops Ketupat 2024, Petugas Pos Pelayanan Aurduri 1 Lakukan Gatur Lalin.

 

(red ilham)

Berita Terkait

Kabag Ops Polresta Jambi Pimpin Rakor TWG Kesiapan Pengamanan Kegiatan Masyarakat.
Peduli Kesehatan, Polairud Polda Jambi Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Di Atas Kapal Patroli Polairud.
Bentuk Sinergisitas TNI-Polri, Satbrimob Polda Jambi Lakukan Bakti Sosial Bersama Kompi Senapan B Yonif Raider 142/KJ
Bersama Satlantas Jajaran, Ditlantas Polda Jambi Gelar Pelatihan Alat Uji Kebisingan Knalpot Kendaraan Bermotor
Gubernur Al Haris Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan Pemprov Kepada Dewan
Pastikan Kestabilan serta Ketersedian Harga Bapok, Tim Satgas Polda Jambi dan Provinsi Turun ke Pasar Angso Duo
Pererat Sinergitas, Polda Jambi Gelar Ibadah Paskah Tahun 2024 Persekutuan Kristen Polri-TNI
Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan
Berita ini 5 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 06:26 WIB

Kabag Ops Polresta Jambi Pimpin Rakor TWG Kesiapan Pengamanan Kegiatan Masyarakat.

Sabtu, 27 April 2024 - 06:19 WIB

Peduli Kesehatan, Polairud Polda Jambi Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Di Atas Kapal Patroli Polairud.

Sabtu, 27 April 2024 - 06:10 WIB

Bersama Satlantas Jajaran, Ditlantas Polda Jambi Gelar Pelatihan Alat Uji Kebisingan Knalpot Kendaraan Bermotor

Jumat, 26 April 2024 - 13:26 WIB

Gubernur Al Haris Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan Pemprov Kepada Dewan

Jumat, 26 April 2024 - 13:08 WIB

Pererat Sinergitas, Polda Jambi Gelar Ibadah Paskah Tahun 2024 Persekutuan Kristen Polri-TNI

Kamis, 25 April 2024 - 17:05 WIB

Wagub Sani Harap GP Ansor Perkuat Sinergi Bersama Pemerintah Daerah

Kamis, 25 April 2024 - 16:58 WIB

MEMBENTUK KARAKTER PERSONEL YANG BERTAQWA, POLAIRUD POLDA JAMBI LAKSANAKAN KEGIATAN RUTIN PEMBINAAN ROHANI DAN MENTAL

Kamis, 18 April 2024 - 15:53 WIB

Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor Lingkup Polda Jambi Tahun 2024 Dibuka Karo SDM Polda Jambi

Berita Terbaru